A. Konfigurasi IP Address
Untuk melakukan konfigurasi, setelah login kedalam sistem selanjutnya masuk kedalam mode root / super user. Untuk masuk kedalam super user menggunakan perintah:
UBUNTU$ sudo su
kemudian masukan password super user sesuai dengan password yang berlaku. File konfigurasi ip assress berada dalam direktori "/etc/network/interfaces". Untuk merubah file konfigurasi yang ada dalam direktori tersebut, digunakan text editor "pico" dengan perintah:
UBUNTU# pico /etc/network/interfaces
rubah informasi ip addres yang ada sesuai ip yang diinginkan, isi file konfigurasinya adalah sebagai berikut:
auto lo eth0
iface lo inet static
address 192.168.0.1
netmask 255.255.255.0
maksud dari konfigurasi diatas interface eth0 diberikan ip static dengan address 192.168.0.1 dengan netmask 255.255.255.0.Selanjutnya simpan perubahan konfigurasi tersebut dan kemudian restart service network-nya dengan perintah:
UBUNTU# /etc/init.d/networking restart
untuk melihat ip yang aktif, digunakan perintah:
UBUNTU# ifconfig
B. Konfigurasi Static Route Ubuntu
Untuk melakukan konfigurasi static rout pada ubuntu, digunakan perintah:
UBUNTU# route add -net 192.168.0.0 netmask 255.255.255.0 gw 192.168.1.1
setelah dilakukan konfigurasi, tambahkan konfigurasi forwarding IP denganperintah:
UBUNTU# echo > 1 /proc/sys/net/ipv4/ip_forward
C. Konfigurasi NAT untuk menambahkan konfigurasi nat pada ubuntu digunakan perintah sebagai berikut:
iptables -t nat -A POSTROUTING -j MASQUERADE
atau
iptables -t nat -A POSROUTING -o ethX -j MASQUERADE